Sunday, November 24, 2024


Pelihara Kecoa Menghasilkan 2,2 Juta Per Ekor


Selasa, 10 September 2013
Labels: ,
Advertisement
Penghuni 60 | Pelihara Kecoa Menghasilkan 2,2 Juta Per Ekor

Adakah diantara sobat Penghuni 60 yang fobia sama kecoa? Lebih baik lanjutkan membaca postingan ini, siapa tau kalian bisa berubah pikiran.

Kecoa, merupakan salah satu binatang yang paling tidak disukai oleh sebagian banyak orang, banyak juga yang beralasan kalau kecoa itu hewan yang kotor. Apalagi kalau sudah mengeluarkan bau dari tubuhnya. Siapa yang tidak tahan dengan bau yang tidak sedap seperti itu? Persepsi ini kemungkinan karena habitat hewan ini selalu ditemukan ditempat-tempat yang kotor.

Baca Juga:


Akan tetapi lain halnya dengan pendapat yang diungkapkan oleh Kyle Kandilian, seorang Mahasiswa 20 tahun asal Dearbon, Michigan Dia bisa dibilang pemuda yang memiliki hobi yang aneh bin unik. Kyle malah memelihara kecoa di dalam kamarnya. Dan yang lebih mencengangkan lagi, kabarnya, jumlah peliharaannya ini sudah mencapai sebanyak 200.000 ekor kecoa yang disimpan di dalam kamarnya itu.



Mungkin bagi kalian yang fobia terhadap kecoa. Pasti tidak akan mau dekat-dekat dengan pemuda yang satu ini, apalagi untuk mendekati kamarnya, mendengar nama kecoa saja, sudah bisa membuat kalian begidik bukan?

Entah bagaimana, Kyle tiba-tiba tertarik pada kecoa. Ia lalu meminta izin kepada ibunya untuk memelihara beberapa kecoa didalam kamarnya sendiri. Awalnya sang ibu tidak mengizinkan, namun akhirnya lama-kelamaan membolehkan Kyle memelihara kecoa didalam kamarnya.




Seiring perkembangan waktu, apalagi diketahui bahwa kecoa itu bisa berkembang biak pesat dalam tempo waktu yang sangat cepat. Sehingga kini jumlah peliharaan yang dimiliki oleh Kyle semakin bertambah banyak. Kini, kamar tidur Kyle telah menjadi rumah bagi sekitar 200.000 kecoa dari 130 varietas.

Kyle Kandilian, si Pengusaha Kecoa Sukses

Namun, seperti pepatah bilang,”Selalu ada peluang dalam setiap kesempatan”. Kyle sudah menyempatkan diri untuk memelihara ribuan ekor kecoa dalam hidupnya. Sehingga lama-kelamaan dia pun menyadari bahwa ada peluang bisnis yang bisa dia dapatkan dari hobi uniknya ini. Akhirnya, tidak hanya untuk mengkoleksi dan memelihara kecoa saja yang kini ia lakukan, tapi Kyle Kandilian juga mulai memanfaatkan kecoa peliharaannya itu sebagai lahan bisnis untuk menghasilkan uang.

Bayangkan saja, kecoa badak yang menjadi salah satu koleksi Kyle ternyata bisa dijual seharga USD 150-200 per ekor (atau Rp 1,6-2,2 juta). Wow! Jenis kecoa ini dapat hidup selama 10 sampai 15 tahun. Nah, jika seekor saja bisa dijual 2,2 juta, gimana dengan 200.000 ekor?

“Saya mencoba untuk mengubah persepsi orang tentang kecoa, namun membawa seorang gadis ke dalam sebuah ruangan yang penuh dengan kecoa tentu akan menjadi sedikit canggung,” kata Kyle kepada Detroit Free Press.

Lalu, siapakah gadis yang akan menjadi pacarnya?

*******

Thanks
Penghuni 60
Penghuni 60

Artikel Menarik Lainnya:




FOLLOW and JOIN to Get Update!

Advertisement

0 comments:

Posting Komentar

Berkomentarlah yang baik dan sopan. Dilarang meninggalkan jejak link hidup maupun iklan promosi di kolom komentar. Silahkan hubungi Admin jika ingin bekerjasama dalam hal iklan. Terima kasih.