Bitcoin, Mata Uang Virtual Yang Misterius


Sabtu, 12 April 2014
Labels: ,
Advertisement
Penghuni 60 | Bitcoin, Mata Uang Virtual Yang Misterius

Akhir-akhir ini, dalam transaksi perjual belian yang dilakukan secara online di internet sudah mulai berkembang sangat pesat. Diantara aneka ragam bentuk alat pembayaran yang digunakan dalam transaksi tersebut, kini muncul sebuah nama baru. Alat pembayaran itu bernama Bitcoin. Mungkin tidak semua orang tahu akan keberadaan Bitcoin ini. Sehingga hanya beberapa orang yang mengerti saja yang mulai menggunakannya.

Lalu apa itu Bitcoin?

Bitcoin yaitu nama mata uang yang berbasis internet. Dengan Bitcoin ini, memungkinkan pengguna bisa membeli barang dan jasa secara online. Sistem pembayaran yang dilakukan seharusnya jauh lebih mudah dan lebih aman daripada mengirim uang melalui cara tradisional. Menggunakan Bitcoin untuk membayar barang juga berarti menghindari penggunaan kartu kredit, valuta asing serta biaya penanganan uang tunai. Sehingga lebih terjaga keamanannya.

Bitcoin, Mata Uang Virtual Yang Misterius

Bagaimana sih bentuk Bitcoin itu sendiri?

Bitcoin bentuknya tidak bisa dilihat secara fisik seperti mata uang biasa yang kita gunakan. Namun, Bitcoin berbentuk sebuah file hasil enskripsi dari kode-kode yang unik, sehingga file Bitcoin tersebut tidak tidak akan sama yang satu dengan yang lainnya. Dikarenakan bentuknya yang berupa file, maka bisa disimpan dengan mudah dalam komputer, flash disk, dan software yang dinamakan Bitcoin Digital Wallet.

Siapa ya pencipta dari Bitcoin?

Menurut tim ahli bahasa forensik dari Aston University di Birmingham, Inggris, pencipta misterius mata uang digital Bitcoin kemungkinan besar adalah Nick Szabo, seorang blogger terkenal karena penelitiannya dalam mata uang digital.

Bitcoin pertama kali disebutkan dalam sebuah makalah tahun 2008 yang diterbitkan atas nama Dorian Satoshi Nakamoto. Mulanya, banyak orang yang mengira bahwa pria asal jepang tersebut yang telah mengembangkan Bitcoin selama 2 tahun dan mulai melepasnya di dunia internet pada tahun 2009 lalu akhirnya menyebar hingga saat ini. Namun, belakangan ini, timbul banyak pertentangan mengenai siapa sebenarnya pencipta awal Bitcoin.

Bitcoin, Mata Uang Virtual Yang Misterius

Pada bulan Maret tahun 2014, majalah Newsweek menyatakan bahwa insinyur 64 tahun Dorian Satoshi Nakamoto adalah penulis utama di kertas Bitcoin. Akan tetapi studi linguistik baru, yang dijuluki dengan “Project Bitcoin”, menentang klaim tersebut. Hal ini menjelaskan bahwa tampak kesamaan linguistik antara kertas Bitcoin yang ditulis 11 orang secara teratur, yaitu: Dorian Satoshi Nakamoto, Vili Lehdonvirta, Michael Clear, Shinichi Mochizuki, Gavin Andresen, Nick Szabo, Jed McCaleb, Dustin D. Trammel, Hal Finney, Wei Dai beserta Neal king, Vladimir Oksman beserta Charles Bry.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari sebelas nama di atas, Nick Szabo adalah yang lebih mendekati kecocokan, dengan sejumlah besar sifat-sifat khas linguistik yang muncul di kedua kertas Bitcoin dan blog Nick Szabo serta tulisan-tulisan lainnya.

"Studi kami menambah bobot bukti menunjuk ke arah Nick Szabo. Kasus ini terlihat cukup jelas. Nick Szabo adalah seorang ahli dalam hukum, keuangan, kriptografi dan ilmu komputer. Dia menciptakan 'bit emas' , pendahulu Bitcoin, dan sedang mencari kolaborator pada tahun 2008," kata Dr Jack Grieve dari Aston University, yang memimpin studi “Project Bitcoin” tersebut.

"Kami cukup yakin bahwa dari daftar orang-orang yang memiliki kemungkinan tersebut, Nick Szabo adalah penulis utama dari kertas Bitcoin, meskipun kita tidak bisa mengesampingkan kemungkinan bahwa orang lain turut menyumbang." sambungnya.

Secara total ratusan dokumen yang ditulis oleh 11 penulis yang mungkin dipertimbangkan, termasuk lebih dari 40 makalah akademis yang ditulis oleh Nick Szabo yang tersedia di situs pribadinya.

Berapa nilai tukar mata uang Bitcoin?

Bitcoin merupakan satu-satunya mata uang yang mungkin memiliki nilai tukar yang tinggi sekali. Menurut beberapa sumber yang menyebutkan, bahwa Bitcoin jika ditukarkan ke dalam mata uang dollar AS, itu saat ini bernilai sekitar 5 jutaan dalam rupiah, yakni 1 BTC senilai dengan 510.93 USD. Nilai ini tidaklah baku, hampir selalu berubah setiap detiknya tergantung dari nilai tukar yang ada pada pasar dunia. Untuk anda yang ingin selalu mengetahui naik-turunnya nilai tukar Bitcoin di pasar dunia, silahkan menuju ke situs ini: Blockchain.

Perlu dicatat juga, bahwa nilai Bitcoin baru akan berkurang setengahnya setiap empat tahun sampai jumlahnya mencapai 21 juta BTC, dimana jumlah Bitcoin bertambah 25 Bitcoin permenitnya diseluruh dunia.

Dua sisi Bitcoin (kelebihan dan kelemahan)

Jika menilik dari fungsinya sebagai alat pembayaran, maka Bitcoin memiliki kelebihan yaitu sangat simple, mudah, dan ringkas. Bitcoin bisa digunakan untuk alat pembayaran online antar perorangan, uniknya hanya orang yang memegangnya saja yang bisa menggunakannya. Selain itu juga, ketika menggunakannya pun, kita tidak perlu menyertakan informasi pribadi layaknya menggunakan mata uang bank atau akun transaksi online lainnya. Bahkan untuk identitas anonymous pun bisa. Hal ini tentunya memberikan keamanan yang lebih bagi informasi sang pemilik.

Sedangkan untuk sisi kelemahan yang ada pada Bitcoin adalah karena bentuknya yang hanya berupa sebuah file, maka memungkinkan Bitcoin ini bisa saja mengalami rusak atau hilang bahkan terhapus, jika terjadi sesuatu dengan perangkat tempat kita menyimpan Bitcoin tersebut. Maka berhati-hatilah dalam menyimpannya.

Cara Memperoleh Bitcoin Gratis

Nah, bagi sobat Penghuni 60 yang ingin berburu Bitcoin gratis, ternyata caranya mudah loh.. Ikuti saja langkah-langkahnya berikut ini:

1. Langkah pertama, buatlah sebuah Wallet (dompet) untuk menyimpan Bitcoin, berikut caranya:
  • Dikarenakan Bitcoin ini sangat sensitif, maka kita memerlukan tempat khusus untuk menyimpannya. (Sebut saja dompet khusus). Tempat yang menyediakan dompet khusus untuk Bitcoin yang sudah terpercaya adalah situs Blockchain. Silahkan klik link berikut ini untuk mendaftar dan memperoleh wallet (alamat Bitcoin): https://blockchain.info/wallet/new
  • Silahkan isi data dengan benar (email, password, dan Captcha), lalu klik link verifikasi yang dikirimkan ke email Anda.
daftar di blockchain
  • Catat alamat URL untuk login ke Wallet (dompet) Anda di Blockchain. Contoh URLnya: https://blockchain.info/wallet/ebfbf5e1-1438-44de-9a8c-015527ebfbf5e1
  • Silahkan Anda login menggunakan alamat URL di atas, lalu ketikkan passwordnya jangan sampai salah, karena kalo salah, bisa menghapus saldo Bitcoin dalam dompet Anda
login di blockchain
  • Setelah login, Anda akan memperoleh alamat Bitcoin Anda, yang ada di sebelah kiri, disitu tertulis dalam 2 bentuk, bentuk QR Code dan tulisan biasa di bawahnya. Apa itu QR Code? (Lihat gambar bawah) Simpan baik-baik alamat Bitcoin tersebut
alamat bitcoin
2. Daftar ke situs Bitcoin Gratis
  • Setelah Anda memiliki Wallet untuk menyimpan Bitcoin yang akan Anda peroleh. Sekaranglah saatnya kita mendaftar ke situs Bitcoin Gratis (Freebitco.in), silahkan klik banner di bawah ini:
Daftar Bitcoin Gratis
  • Pilih kolom “NEW USER?
  • Masukkan kode alamat Bitcoin yang sudah Anda peroleh tersebut.
  • Buatlah password untuk login
  • Masukkan email
  • Klik “SIGN UP!
  • Setelah terdaftar, silahkan Anda login dengan menggunakan kolom sebelahnya “HAVE AN ACCOUNT
  • Masukkan email dan password lalu klik “LOGIN
  • Akan nampak sebuah kotak berisi kode Captcha, ketikkan kodenya dengan benar di kotak kosong yang disediakan, lalu klik tulisan “ROLL” yang ada di bawahnya.
Bitcoin gratis
  • Tunggu sampai angka “Lucky Number” berhenti berputar. Maka akan didapatkan Bitcoin yang Anda peroleh. Untuk melihat nilai Bitcoin Lucky Number bisa dilihat pada tabel di atasnya.
  • Nah, yang kita lakukan hanyalah mengklik tulisan “ROLL” itu saja setiap satu jam sekali, otomatis Bitcoin kita akan terus bertambah setiap jamnya, apalagi jika kita bisa online 24 jam full, maka Bitcoin kita akan cepat terkumpul banyak. Nilai untuk satu roll itu akan berubah-ubah, tergantung tabel Lucky Number yang diberikan.
  • Jika menginginkan Payment otomatis maka Anda harus mengklik kotak kecil yang bertuliskan: Auto-Withdraw ENABLED (DETAILS) ada paling atas. Maka pembayaran saldo Bitcoin Anda akan dibayar secara otomatis setiap Minggu malam.

Kumpulkan Bitcoin sebanyak yang Anda bisa. Setelah Bitcoin terkumpul banyak, Anda bisa menukarkan Bitcoin tersebut ke dalam mata uang Rupiah melalui bantuan situs ARTABIT atau Anda daftarkan diri Anda di situs jual beli Bitcoin Indonesia terpercaya: BITCOIN.co.id. Atau Anda juga bisa menukarkan Bitcoin Anda dengan berbagai macam gadget melalui situs Toko Bitcoin: BITCOINSTORE.

Bukti Pembayaran Dari Freebitco.in

Untuk sekedar membuat kalian percaya, bahwa Freebitco.in itu bukan scam, berikut ini screenshoot yang aku ambil dari data transaksi yang ada dalam dompet bitcoin milikku, sampai saat ini (update tanggal 27-08-14) aku sudah dibayar sebanyak 21x dari Freebitco.in:

Bukti pembayaran

Segitu saja informasi mengenai Bitcoin ini. Info pembayaran di atas akan aku update terus. Semoga bermanfaat, dan selamat mengumpulkan Bitcoin.^_^

MAKIN KE DEPAN TAMPILAN BLOCKCHAIN DAN FREEBITCO.IN MUNGKIN MENGALAMI BANYAK PERUBAHAN. 
TAMPILAN DI ATAS ADALAH TAMPILAN DI TAHUN 2014.

*******
Signp60


Thanks
Penghuni 60
Penghuni 60

Artikel Menarik Lainnya:




FOLLOW and JOIN to Get Update!

Advertisement

37 comments:

  1. kebetulan saya belum tahu banyak tentang bitcoin ini, tapi melalui uraian diatas sedikit banyaknya saya jadi tahu tentang bitcoin ini...ternyata bisa ditukar juga dengan rupiah ya

    BalasHapus
  2. oh agan juga tau tentang bitcoin??
    ane juga udah nambang teruss :D

    BalasHapus
  3. Lagi hot nih tentang bitcoin, banyak yang lagi ngumpulin, dapat 1 bitcoin saja sudah bagus tuh sob :)

    BalasHapus
  4. @Jery: iya sob, bisa ditukar dgn rupiah, atau dgn mata uang apapun, selama mata uang negara tersebut mendukung keberadaan Bitcoin.

    @Esa Putra Tanjung: wah, udah byk donk sob? bagi donk... hehe :D

    @Yobert Parai: iya sob, satu aja, udh bs beli bakso berapa mangkok tuh? hehe :)

    BalasHapus
  5. ijin save ya mas, kpn2 mau saya share di blog saya.. ini peluang emas bgt ini, cara kerjanya jg mudah

    BalasHapus
  6. jujur aku baru dgr mas, ternyata ada ya mata uang yg memiliki nilai setinggi itu? satu keping aja dihargai 5 juta! wow! langsung daftar ah..

    BalasHapus
  7. pengetahuan baru buat saya.
    duh ya, bitcoin, ada-ada saja perkembangan teknologi ini.
    bikin saya kepuntal-puntal mengikutinya.

    BalasHapus
  8. saya belum pernah sih pakk Bitcoin ini mas heheh ,, tapi sering denger

    BalasHapus
  9. @Info Peluang Usaha: oke sob, silahkan dishare, semakin byk yg tau semakin membuat Bitcoin tetap eksis

    @Obat Tradisional: iya mbak, hebat bgt Bitcoin tuh.. :)

    @Zachflazz: haha, "kepuntal-puntal" artinya apa tuh mas Zach? :)

    @Munawir: kalo gitu langsung praktekin aja deh sob, biar nambah ilmu :)

    BalasHapus
  10. mata uang baru ya? kereen banget, nilai tukarnya tinggi ^_^

    BalasHapus
  11. nice info.

    btw blog agan ini kerenn loh! jadi pengen wkwkwk apa lagi liat si tengkorak joget nya hehe

    BalasHapus
  12. @Fitriyana: iya mbak.. kereeen ^_^)b

    @Bartolomeo: haha, ente bisa aja.. kalo mau tengkoraknya, digondol aja bawa pulang sob, hahaha... :D

    BalasHapus
  13. ilmu baru lagi nih , baru tau ada mata uang virtual namanya bitcoin

    BalasHapus
  14. Jamannya virtual butuh banget untuk transaksi virtual

    BalasHapus
  15. yang saya bingungkan, knp ada freebitcoin, keuntungan mereka apa? dengan membuat metode nambang bitcoin semacam ini..

    BalasHapus
  16. Makasih infonya sob / bro/gan/master
    http://tipsrambutsehat.com/

    BalasHapus
  17. @Lidya: iya mbak, ngumpulin yuk, lumayan mbak bisa buat nambah2.. :)

    @Nunu: betul betul betul :)

    @Su Heri: selama mereka gak bermain curang, ngapain jg kita mikirin dari mana mereka dpt keuntungan...

    @Perawatan Rambut: sama2 sob

    BalasHapus
  18. untuk saya yg msh baru di dunia online, msh agak bingung utk mencobanya mas.. mksh infonya sebelumnya, salam kenal

    http://sutardibor.blogspot.com

    BalasHapus
  19. Thank infox gan...
    Ane mw nnya ne..setelah kita klik roll..itu otomatis masuk k wallet ato ga gan...

    BalasHapus
  20. @Sutardi: salam knl jg sob

    @Chandra: belum sob, msh tersimpan sementara di akun freebitcoin, akan diakumulasikan trs selama satu minggu, kalo ente klik pembayaran otomatis yg ada di bagian atas, maka saldo selama seminggu itu akan dimasukkan ke wallet pada Minggu malam. aku udh pembayaran 3x loh sob... ini bukan scam.. bnr2 dibayar

    BalasHapus
  21. jadi tau apa itu bitcoin, terima kasih infonya

    BalasHapus
  22. sensitif sekali ya Bitcoin Digital Wallet ini. hanya salah pswrd aja nilai poin didalam dompet bisa nguap..

    posting bermanfaat dan sangat membantu gan,, thx

    BalasHapus
  23. peluang dapet duit banget nih dengan ikutan di bitcoin, yang ujung ujungnya bisa ditukar dengan rupiah...lumayan nih..ikutan ah.
    makasih info nya kang, sapa tau rezeki saya adanya lewat bitcoin...insyaallah

    BalasHapus
  24. Memang misterius Bitcoin ini, saya sendiri pernah mencobanya di situ. Saya sudah melakukan tugas melakukan survey kayak gitu hampir seharian, tapi hasilnya Saya cek besoknya dompet malah kosong belum terisi padahal pada saat melakukan survey jelas sudah ada nilai makannya Saya meninggalkannya.

    Saya sendiri lebih suka dengan menjadi publisher iklan, seperti halnya Google Adsense. Oleh karena itu Saya sedang berusaha untuk bisa diterima menjadi publishet Google Adsense.

    BalasHapus
  25. Makin canggih ada bitcoin yang baru aku tahu dan pasti itu dompet praktis ya

    BalasHapus
  26. Kami baru tau nih, tentang Bitcoin. Langsung ke TKP ya Gan. Terimakasih infonya

    BalasHapus
  27. sekarang saya sudah paham dan mengerti mengenai bitcoin, ternyata nilainya pun sangat fantastis
    thanks mas sudah berbagi :)

    BalasHapus
  28. Jadi itu beneran bisa dibuat transaksi mas Wan? misal kalau kita mau beli produk secara online gitu? tapi kok cara mendapatkannya jadi hanya sperti games, saya pikir dibeli dengan uang biasa yang ditransferkan...

    Makin canggih aja sekarang, yang gaptek mudah tertinggal :(

    BalasHapus
  29. @Ahmad Fathoni: sama2 sob

    @Wisata: iya sob, hrs extra hati2

    @Cilembu: setuju sob, siapa tau rejekinya dr bitcoin, makanya aku jg langsung ikutan, yg jls ini bukan scam

    @Kang Mousir: ente salah sob, ngeceknya jgn terburu2, karena bitcoinnya dibayar seminggu sekali, bukan sehari sekali. jd sabar

    @Anisayu: yups, dompetnya jg virtual mbak, jd resikonya jg besar, tp jgn khawatir bircoinnya bs di download kok trs disimpan dikomputer kita

    @Dhicomp: oke sob, silahkan dipelajari dulu, tp aku sarankan, langsung ikutan aja, biar bitcoinnya cpt terkumpul

    @Ferdon: iya sob, nilainya bnr2 menakjubkan, punya 1 bitcoin aja, udh bikin isi dompet tebal :)

    @Ave Ry: bisa Ave, tergantung tempat transaksinya, menerima bitcoin atau tdk. yg aku jelaskan disini memang mendapatkan bitcoin secara gratis, kyk game gitu. kalo mau yg dibeli jg bisa, tp harganya kan lumayan.. nanti deh aku tampilin screenshoot bukti pembayaran yg sudah masuk ke dompetku, sudah 3x pembayaran, dan ini bukan "scam"

    BalasHapus
  30. alhamdulillah, dpt info baru dan menarik, lngsung mau daftar ah..

    BalasHapus
  31. saya sebenarnya sudah tau mengenai bitcoin ini, tp baru tau secara detailnya dr penjelasanmu ini sob, thanks ya... mudah2an saya bs mengumpulkannya, lumayan buat modal nambahin bisnis leleku

    BalasHapus
  32. ebetulan saya belum tahu banyak tentang bitcoin ini, tapi melalui uraian diatas sedikit banyaknya saya jadi tahu tentang bitcoin ini...ternyata bisa ditukar juga dengan rupiah ya

    http://www.thekingleather.com

    BalasHapus
  33. tipsnya oke, setelah bitcoin masuk ke acount wallet kita, cara memindahkan ke flashdisk gimana tuh?
    terus cara merubah ke rupiahnya bisa dijelaskan lebih rinci?
    maklum awam!!!!
    thanx b4

    BalasHapus
  34. @Yanto: tinggal download aja sob,ada tulisan back up di bagian bawah tuh, bisa backup melalui download, email, dll.
    kalo utk menukar rupiah, nanti akan aku jelaskan lebih lanjut, la wong bitcoin aku aja blm ditukar ama rupiah kok.. :D

    BalasHapus
  35. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
  36. ane mau tanya gan, serius, di jawab yahh ;D .. 2/3 hari lalu ane dapet email dri orang yg ane gak kenal. dia bicara tentang ane dapet bitcoin gitu (Demi Allah ane jujur) ini penipuan bukan gan ??

    BalasHapus

Berkomentarlah yang baik dan sopan. Dilarang meninggalkan jejak link hidup maupun iklan promosi di kolom komentar. Silahkan hubungi Admin jika ingin bekerjasama dalam hal iklan. Terima kasih.