Trik Menghalau Kejahatan Cermin Dua Arah


Senin, 07 Oktober 2013
Labels:
Advertisement
Penghuni 60 | Trik Menghalau Kejahatan Cermin Dua Arah

Yang umum diketahui oleh masyarakat luas bahwa cara kerja cermin adalah memantulkan bayangan objek yang ada di depannya. Namun, apakah kalian tahu ada cermin yang memiliki cara kerja yang berbeda dengan cermin yang biasanya? Cermin ini memiliki dua cara kerja, bisa memantulkan, bisa juga meneruskan bayangan objek yang ada di depannya. Mungkin bagi sebagian orang tahu akan keberadaan cermin ini, tapi bagaimana jadinya bagi mereka yang tidak tahu?

Sobat Penghuni 60 pasti seringkali melihat atau menyaksikan terutama di film-film luar yang melibatkan kegiatan para polisi di kantor polisi. Salah satu adegan yang seringkali muncul dan melibatkan cermin yaitu pada adegan interogasi.

Baca Juga:


Dalam ruang interogasi, biasanya akan ada sebuah kaca besar, dimana jika dilihat dari sisi ruang interogasi yang nampak adalah sebuah cermin besar biasa, namun berbeda jika dilihat dari sisi yang satu lagi, cermin besar tersebut akan nampak tembus pandang jika dilihat dari ruangan sebelahnya. Nah, kaca tersebutlah yang diberi nama “cermin dua arah”.

Lalu, apa rahasianya sehingga cermin tersebut memiliki dua sisi yang berbeda, satu sisi tembus pandang dan satu sisi memantul?

Cara Kerja Cermin Dua Arah

Rahasianya adalah salah satu sisi kaca ditutupi dengan lapisan reflektif yang sangat tipis, disebut dengan lapisan setengah perak. Lapisan tersebut membuat setengah dari cahaya yang datang ke cermin dua arah terpantul dan hanya meloloskan setengah dari cahaya yang datang sehingga tampak memantul.

Ketika di tempatkan diantara dua ruangan, cermin dua arah hanya dapat digunakan dalam kondisi tertentu, yaitu satu ruangan harus memiliki cahaya yang menyala terang dan ruangan lain harus dalam kondisi gelap. Hal ini dilakukan untuk memberikan tampilan cermin normal pada cermin di ruangan yang terang. Pada ruangan yang gelap akan dapat melihat tembus pandang dan melihat ruang lain secara sempurna karena tetap ada cahaya yang diteruskan oleh lapisan setengah perak dari ruangan yang terang.

Efek cermin dua arah akan hancur apabila kedua ruangan dalam kondisi terang karena permukaan kedua sisi cermin akan meneruskan cahaya, walaupun kecil, ke ruangan lain sehingga dapat terlihat tembus pandang dari kedua sisi.

Kejahatan Menggunakan Cermin Dua Arah

Disatu sisi, cermin ini sangat berguna sekali terutama dalam ruangan interogasi para polisi. Sehingga semua orang bisa menyaksikan dan merekam proses interogasi yang sedang dilakukan. Tanpa sepengetahuan orang yang diinterogasi. Namun, ada saja oknum-oknum tertentu yang memanfaatkan hal ini demi kepentingannya sendiri, bahkan tak jarang penggunaan cermin dua arah ini mengarah kepada “pemerkosaan visual”.

Kasus-kasus yang terjadi mengenai adanya rekaman video-video artis yang 'dicolong' saat berada dalam kamar ganti atau toilet merupakan salah satu dari penggunaan cermin dua arah yang tidak pada tempatnya. Memang, umumnya yang seringkali menjadi korban adalah kaum wanita. Makanya, bagi para wanita yang memasuki toilet, bilik mandi, bilik hotel, ruang ganti pakaian, dan lain-lain, seberapa besar anda yakin bahwa cermin yang tergantung di dinding dan kelihatannya seperti cermin biasa itu memang benar-benar cermin biasa, atau sebenarnya itu adalah cermin dua arah (alias orang di belakang cermin boleh melihat anda, sementara anda tidak dapat melihat mereka).

Waspadalah akan hal itu. Jangan pernah menganggap bahwa toilet, bilik mandi, bilik hotel, ruang ganti pakaian merupakan tempat privasi yang aman untuk anda, sehingga anda dengan sebebas-bebasnya melakukan apapun di ruangan itu. Jangan!

Tips Mengecek Keberadaan Cermin Dua Arah

Nah, bagi kalian yang masih ragu-ragu, atau sebelum melakukan aktifitas yang lebih jauh, sebaiknya ketika berada dalam toilet, bilik mandi, bilik hotel, ruang ganti pakaian dan semacamnya di tempat-tempat umum, alangkah baiknya melakukan pengetesan terhadap cermin yang ada dalam ruangan itu.


Cara Mengetest Cermin Dua Arah

Lakukanlah test dengan kuku jari. Caranya, letakkan ujung kuku jari anda di atas permukaan cermin. Jika ada jarak (gap) antara kuku anda dan bayangan kuku anda di cermin, dapat dikatakan bahwa cermin itu adalah cermin biasa (anda boleh merasa lega). Akan tetapi, jika kuku anda langsung menyentuh bayangan kuku anda di cermin alias tidak ada jarak, maka berhati-hatilah, karena benda itu adalah cermin dua arah! SEGERALAH TINGGALKAN TEMPAT ITU!

Itulah Trik Menghalau Kejahatan Cermin Dua Arah, yang seringkali terjadi pada sebagian besar kaum wanita yang tidak menyadari akan keberadaan cermin tersebut. Sehingga hal ini tentunya sangat merugikan anda sendiri. Jangan sampai hal ini berulang-ulang kali terjadi, ingatkan lah mereka. Share, dan sebarkan info penting ini kepada saudara, teman, sahabat, atau keluarga anda.

Semoga bermanfaat.

*******

Thanks
Penghuni 60
Penghuni 60

Artikel Menarik Lainnya:




FOLLOW and JOIN to Get Update!

Advertisement

0 comments:

Posting Komentar

Berkomentarlah yang baik dan sopan. Dilarang meninggalkan jejak link hidup maupun iklan promosi di kolom komentar. Silahkan hubungi Admin jika ingin bekerjasama dalam hal iklan. Terima kasih.